




Samsat metulung merupakan sebuah layanan inovatif layanan samsat jemput bola yang di lahirkan oleh UPTD Pelayanan Pajak dan Retribusi Daerah di Kabupaten Bangli, layanan jemput bola Metulung ini dalam misinya hanya memberikan pelayanan kepada wajib pajak khususnya PKB bekerjasama dengan aparatur Kantor desa setempat dimana layanan ini di laksanakan, dalam aksinya samsat metulung hanya melayani pengesahan Surat Tanda Kendaraan Bermotor (STNK) setiap tahun atau pengesahan. Bertempat di desa Sekardadi, kintamani Desa. Sekaan Kintamani kamis, 16 Mei 2024 Samsat metulung melaksanakan kegiatan rutin bersama aparat desa setempat di damping staf dari unit samsat metulung, sebagai mana biasa kegiatan di laksanakan 4 sampai 6 kali sebulan dengan menyesuaikan situasi di daerah bersangkutan. Untuk kali ini metulung memperoleh hasil pungutan 9 unit kendaraan dengan jumlah total Rp. 5.200.000 di Desa Sekaan, sedangkan 6 unit kendaraan dengan nilai total Rp. 8.150.000 di Desa Sekardadi. Selanjutnya di harapkan kegiatan samsat metulung ini tetap memberikan kontribusi positip untuk masarakat dengan terus mengadakan kegiatan ini demi untuk mempermudah masyarakat di sekitar dalam membayar pajak kendaraan bermotornya. (humas Bangli)